Mon. Sep 25th, 2023

FIFABR

Artikel Kesehatan Olahraga

Kemenhub Terapkan Mekanisme Khusus untuk Transportasi Udara di Tengah Pandemi Covid-19

2 min read

KementerianPerhubunganDirektoratJenderalPerhubunganUdaramenerapkan mekanisme khusus transportasi udara menyusul telah ditetapkannya Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 18 Tahun 2020 tentang Penetapan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat Corona Virus Disease 2019 (Covid 19). Pemerintah juga tengah memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di wilayah terjangkit dalam rangka percepatan penangananCovid 19, salah satunya dengan pembatasan moda transportasi. Direktur Jenderal Perhubungan Udara Novie Riyanto menjelaskan, transportasi udara akan menerapkan mekanisme khusus untuk mencegah penyebaranCovid 19melalui aktivitas penerbangan, menindaklanjuti Peraturan Menteri tersebut.

“Untuk transportasi udara, kami akan memastikan bahwa penerbangan akan selalucomplyterhadap seluruh protokol kesehatan yang berlaku. Di bandara maupun di pesawat, kami akan menerapkan protokol khusus penangananCovid 19. Pada penerbangan penumpang dan kargo juga terdapat protokol khusus,” jelas Dirjen Hubud Novie, Rabu (15/4/2020) melalui keterangan tertulisnya Direktorat Jenderal Perhubungan Udara memastikan pihaknya akan memberlakukanphysical distancingbaik saat di pesawat dan juga di bandara. Selain itu seluruh bandara di Indonesia telah menerapkan protokol kesehatan dengan menempatkan pembersih tangan di tempat tempat strategis di bandar udara, memastikan kesehatan para personil yang bertugas, dan melakukan pemeriksaan suhu tubuh.

"Pembatasan jumlah penumpang paling banyak 50 persen dari jumlah kapasitas tempat duduk dengan penerapan jaga jarak fisik (physicaldistancing) juga akan diterapkan bila suatu wilayah diberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) dan tentu akan ada penyesuaian kembali terkait dengan Tarif Batas Atas, aturan tersebut akan segera dilakukan finalisasi" tambah Dirjen Novie. Penerbangan akan beroperasional penuh saat ini untuk pengangkutan logistik untuk kebutuhan bahan pokok pangan, infectious substance, serta medical supplies. “Kami terus melakukan koordinasi dengan seluruh pemerintah daerah, penyelenggara bandara dan juga operator penerbangan untuk melakukan langkah langkah terbaik untuk mendukung pencegahanCovid 19," tutur Dirjen Novie.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.