Fasilitas yang Bisa Anda dapatkan di Universitas Amikom Purwokerto
2 min read
Perguruan tinggi merupakan jenjang yang sering dituju oleh siswa setelah lulus dari SMA. Selain mencari bekal untuk mendalami sebuah profesi juga bertujuan menambah pengalaman lebih melalui ekstrakurikuler atau materi yang diberikan oleh dosen atau tenaga pendidik lainnya.
Fasilitas yang Bisa Anda dapatkan di Universitas Amikom Purwokerto
Universitas Amikom Purwokerto dapat menjadi rujukan Anda untuk mendapatkan pendidikan layak. Anda tidak perlu khawatir mengenai biaya karena ada beberapa program yang terbuka untuk semua kalangan maupun mahasiswa berprestasi. Secara lengkapnya akan dibahas pada poin-poin berikut ini:
- Memiliki Banyak Jurusan
Jurusan yang terdapat di Universitas Amikom Purwokerto cukup bervariasi seperti S1 Informatika, S1 Sistem Informasi, S1 Ilmu Komunikasi, S1 Bisnis Digital, dan S1 Teknologi Informasi. Bidang tersebut dipilih karena tuntutan perkembangan zaman agar nantinya mahasiswanya dapat mengimbanginya.
Modern ini manusia semakin dituntut untuk mengimbanginya salah satunya dengan cara mempelajari bidang terkait. Oleh sebab itu Universitas Amikom Purwokerto memberikan fasilitas bagi masyarakat terutama generasi penerus agar mendapatkan pendidikan layak sesuai bidangnya.
- Menyediakan Beasiswa Mencapai Ratusan Juta
Indonesia sebenarnya memiliki banyak pemuda berprestasi dan minat dalam bidang teknologi cukup tinggi, hanya saja kondisi ekonomi seringkali menjadi penghambat. Melihat kenyataan tersebut diadakanlah program beasiswa dengan total Rp 200 juta.
Program ini diakhiri atau penutupan pendaftarannya hingga tanggal 12 Mei 2021 dengan tujuan meringankan beban orang tua mahasiswa serta memberikan fasilitas pendukung bagi harapan bangsa. Informasi lebih lengkapnya bisa mengunjugi akun resminya di instagram.com/amikom_purwokerto.
- Tersedia Fasilitas Pendukung
Kegiatan belajar mengajar kurang lengkap jika tidak disertai dengan fasilitas penunjang. Universitas Amikom Purwokerto memberikan berbagai penunjang agar mahasiswa lebih maksimal dalam mempelajari bidang yang didalamnya seperti perpustakaan, wifi gratis, dan laboratorium.
Setiap fasilitasnya sebagian besar bisa digunakan secara bebas dan gratis hanya saja tetap harus bijak dalam memanfaatkannya. Salah satunya adalah dengan mengembalikan pinjaman buku sesuai ketentuan agar tidak terkena sanksi.
Demikian penjelasan mengenai universitas berbasis teknologi yang bisa menjadi rekomendasi jika nantinya ingin mengembangkan bakat dan minat dalam bidang teknologi. Anda tidak perlu khawatir jika perekonomian kurang baik, sebab ada banyak beasiswa.